Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2020

Belajar Fotografi Bermodal Hp, Bukti Kamera Smartphone Bisa Saingi DSLR

Gambar
Seiring perkembangan teknologi, vendor smartphone makin gencar memproduksi hp dengan resolusi kamera yang tinggi. Tidak berlebihan, karena sekarang, kamera hp juga bisa menghasilkan foto yang ciamik. Memiliki kamera sekelas Mirrorless atau DSLR tentu menjadi barang mewah. Dengan kendala tersebut, kadang seseorang lebih memilih memendam keinginannya belajar fotografi, daripada mengeksplor perangkat lain. Saya sendiri awalnya tidak terlalu menyukai fotografi. Hingga seorang teman memperlihatkan foto hasil jepretan smartphone di grup facebook. Saya terkejut, karena foto yang dihasilkan tidak kalah dengan kamera profesional. Dari situ saya mulai mencari referensi, mulai dari teori, sampai praktik mengambil foto. Hadirnya phonegraphyindonesia seperti suguhan bahwa foto karya anak bangsa, yang diabadikan hanya dengan kamera smartphone, hasilnya sangat bagus. Meski belum bisa dikatakan lebih bagus dari kamera profesional, tapi foto yang dihasilkan cukup membuat kita terheran-heran. ...

Aquamarine Green Vivo V20 SE Bukti Kebangkitan Semangat Positif dan Optimis

Gambar
Vivo V20 SE Aquamarine Green Varian warna Vivo V20 SE Aquamarine Green sudah resmi dipasarkan pada 17 November 2020. Warna terbaru yang ditujukan untuk membangkitkan semangat positif dan optimis di kehidupan sehari-hari pengguna, dibuat untuk menjawab kebutuhan konsumen. “Vivo V20 SE Aquamarine Green resmi beredar di pasar Indonesia dan sudah bisa didapatkan oleh pecinta V-Series. Kami memilih warna ini untuk menjawab kebutuhan konsumen yang menginginkan lebih banyak pilihan warna pada V20 Series,” kata Senior Brand Director Vivo Indonesia, Edy Kusuma. Seperti namanya, Aquamarine Green terinspirasi dari keindahan natural alam dan kemurnian warna air laut yang merepresentasikan keindahan alam semesta. Warna ini diharapkan memberikan kebaikan dan keindahan hidup dalam satu genggaman. Bobot Vivo V20 SE Aquamarine Green hanya 171 gram dengan ketebalan 7,83 mm. Desain 3D pada body smartphone memberikan kesan ramping, menawan dan penuh gaya. Dengan memiliki Sleek Magical Design, smartp...

Realme Narzo 20 Series, HP Gaming dengan Harga Rp 3 Jutaan

Gambar
Realme Narzo 20 Pro Realme kembali meluncurkan produk terbarunya di bulan ini. Mereka memperkenalkan Realme Narzo 20 dan Relame Narzo 20 pro. Smartphone gaming yang dibandrol dengan harga Rp 2 dan 3 jutaan. Marketing Director Realme Indonesia, Palson Yi mengatakan Realme Narzo Series akan menjadi pilihan terbaik. Smartphone ini akan menjadi the best value for money untuk s martphone gaming dengan segmen harga Rp 2 dan 3 jutaan. “Ya! Kami hadirkan Narzo 20 dan Narzo 20 Pro, keduanya bisa kalian beli dalam ajang Realme 11.11 Selebration,” ucap Palson Yi dalam panggung peluncuran yang diadakan secara online. Denga layar berukuran 6,6 inci dan resolusi Full HD Plus dengan refresh rate 90Hz, realme berhasil memberikan pengalaman gaming yang berebeda. Seperti yang dikatakan David Brendi atau lebih familiar dengan nama David GadgetIn dalam reviewnya , bahwa Realme is back karena menawarkan harga yang agresif. “Ya gimana nggak agresif, dengan Chipset Media Tek Helio G95 udah...

Berkunjung ke Waduk Jatibarang dan Goa Kreo, Wisata Favorit di Kota Semarang

Gambar
View Waduk Jatibarang Dalam Frame Pagar Besi Di Minggu siang yang tak terlalu panas, seorang teman mengajak saya mengunjungi Waduk Jatibarang. Salah satu wisata favorit di Kota Semarang yang lebih familiar dengan Goa Kreo. Dua wisata ini terletak di Jl. Raya Goa Kreo, Kelurahan Kandri, Kecamatan Gunung Pati, Kota Semarang. Jika dari pusat Kota Semarang atau Simpang Lima, jarak tempuh ke Goa Kreo 14 km, memerlukan waktu 30 menit jika menggunakan sepeda motor. Tiket masuk saat tulisan ini dibuat hanya Rp10.000 harga yang cukup bersahabat dengan kantong. Di sana, para petugas juga menyediakan face shield, masker, dan hand sanitizer bagi para pengunjung yang tidak membawanya. Saat memasuki gerbang Selamat Datang di Objek Wisata Goa Kreo, kita akan disambut oleh puluhan monyet. Namun, secara keseluruhan jumlah mereka lebih dari ratusan, bahkan mungkin ribuan ekor. Saat kita berjalan, kawanan monyet akan melihat kita dengan lekat, jika kita memberinya satu kacang saja, monyet-monyet la...

Human Interest Fotografi, Foto Yang Memiliki Nilai Empati

Gambar
Foto: @hyn_afni Menangkap momen dalam kegiatan sehari-hari manusia adalah substansi dari jenis foto human interest. Tempat yang ramai, biasanya menjadi pilihan fotografer saat hunting. Seperti pasar, jalanan, atau suatu perkumpulan. Di sana, mereka bisa mengabadikan berbagai ekspresi manusia. Tapi tempat hunting foto human interest tidak dibatasi oleh tempat yang ramai saja. Karena pada dasarnya, di mana pun ada manusia, maka di sana ada nilai human interest. Seperti yang dikatakan Arbain Rambey dalam tulisannya, bahwa human interest adalah jenis foto yang paling gampang dicari. Namun untuk mendapatkan foto human intereset yang baik, bukanlah perkara mudah. Human Interest erat kaitannya dengan foto jurnalistik. Di surat kabar atau media cetak, kebanyakan foto yang diangkat adalah human interest. Penggambaran mood subjek utama akan memberikan kesan bahwa foto tersebut hidup dan bisa mewakili tulisan. Dalam foto jurnalistik, human interest lebih sering dipakai pada pemberitaan feat...